Home » Timnas Indonesia » Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik Menjadi 129!

Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik Menjadi 129!

Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik Menjadi 129!

getty images

FIFA Rilis Peringkat Terbaru Timnas Indonesia Menjadi 129

Goal Media –  FIFA baru saja merilisi peringkat FIFA terbaru, Timnas Indonesia naik ke posisi 129.

Setelah pertandingan melawan Australia, peringkat FIFA Timnas Indonesia diperkirakan naik secara signifikan.

Sebelumnya pada ranking FIFA, Timnas Indonesia berada di posisi ke-133 dengan koleksi 1108,73 poin.

Sekarang setelah FIFA merilis update ranking terbaru, Timnas Indonesia menempati ranking ke-129 dengan koleksi 1124,17 poin.

Naiknya ranking FIFA Timnas Indonesia tidak terlepas dari performa melawan Arab Saudi dan Australia. Pada kedua laga tersebut Timnas Indonesia dengan mengejutkan dapat menahan imbang dua negara langganan Piala Dunia.

Dengan hasil imbang dengan dua negara langganan Piala Dunia tersebut, Indonesia mendapatkan 15 poin sehingga ranking FIFA dapat melesat menjadi 129.

Peringkat FIFA Timnas Indonesia Naik Menjadi 129!

Melewati Ranking Malaysia

Sebelumnya, Timnas Malaysia mampu melewati raihan ranking FIFA Timnas Indonesia setelah bermain di turnamen Pestabola Merdeka 2024.

Pada turnamen yang diselenggarakan di Malaysia itu, Timnas Malaysia mampu meraih gelar juara dan berhak mendapatkan poin sehingga ranking mereka naik menjadi 132.

Di wilayah ASEAN sendiri, Timnas Indonesia hanya tertinggal oleh Thailand dan Vietnam. Kedua negara ini kini menduduki peringkat 100 dan 116.

Akan Terus Naik Jika Meraih Hasil Baik 

Timnas Indonesia diprediksi akan naik dalam tangga peringkat FIFA jika mampu mempertahankan performa ketika melawat ke Bahrain dan China.

Laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 bisa menjadi kesempatan emas untuk tim asuhan Shin Tae-yong untuk mendulang poin guna merangkak naik di peringkat FIFA.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *