Kemenangan Manchester United vs Real Sociedad Berakhir 1-0

cristiano-ronaldo-garnacho

Goalmedia – Manchester United kembali menorehkan kemenangan di pertandingan matchday terakhir di Liga Europa. Pertandingan Manchester United vs Real Sociedad ini berakhir dengan skor 1-0. Hasil pertandingan ini diperoleh dari pertandingan yang diselenggarkan di Stadion Anoeta, San Sebastian, Spanyol, pada Jumat (4/11/2022) dini hari WIB.

cristiano-ronaldo-garnacho

Dalam pertandingan berlangsung Manchester United memberikan kejutan. Pasukan asuhan Erik Ten Hag ini memjebloskan gol ke gawang Real Sociedad ini pada menit ke-17 melalui tendangan pemain muda yang masih berusia 18 tahun yaitu Alejandro Garnacho. Gol kemenangan Manchester United ini diperoleh dari operan fantastis Christian Ronaldo.

Menerima peluang mantap tersebut Alejandro Garnacho tidak ingin membuang kesemapatan.  Pemain muda asuhan Erik ten Hag ini langsung menendang bola kea rah gawang Real Sociedad yang gagal ditepis oleh penjaga gawang. Sehingga mampu menghasilkan gol kemenangan Manchester United.

Tentunya gol kemenangan Manchester United ini menjadi gol pertama Alejandro Garnacho bagi tim senion MU. Setelah menghasilkan gol kemenangan ini Manchester United juga kembali memcoba bebrapa cara lagi untuk dapat kembali membobol pertahanan Real Sociaded untuk dapat kembali menghasilkan peluang gol.

Namun pada babak kedua, rupanya Real Sociedad sempat memberikan ancaman bagi gawang Manchester United pada menit ke 79. Akan tetapi peluang tersebut rupanya tidak membawakan hasil yang sesuai dengan harapan mereka.

Hingga akhir pertandingan tidak ada lagi gol yang tercipta. Hal ini membuat pertandingan berakhir dengan skor kemenangan bagi Manchester United.

Meskipun telah memenangkan pertandingan ini, Manchester United tetap harus berupaya agar dapat melanjukan perjalanannya ke babak 16 besar Liga Europa melalui jalur playoff.

Hal ini dikarenakan pada babak penyisihan grup Liga Europa, Manchester United menduduki peringkat kedua tepatnya dibawah Real Sociedad yang sukses menjadi juara grup E Liga Europa 2022-2023.

Artinya dengan kemenangan ini, Manchester United masih harus berjuang untuk bisa mengalahkan lawan-lawannya yang merupakan tim buangan dari Liga Champions. Beberapa tim Liga Champions yang telah dipastikan turun kasta atau menjadi tim buangan Liga Champions adalah Barcelona, Juventus, Sevilla, RB Salzburg, Shakhtar Donetsk, Ajax Amsterdam, dan Leverkusen.