Garnacho Selangkah Lagi Tinggalkan Manchester United

(c) getty images
Alejandro Garnacho selangkah lagi tinggalkan Manchester United setelah beberapa tawaran masuk untuk membawanya keluar dari Old Trafford.
Goal Media – Pemain mudah Manchester United asal Argentina, Alejandro Garnacho sudah di ambang pintu keluar dari Old Trafford. Pasalnya Manchester United dilaporkan sudah menerima beberapa tawaran termasuk tawaran dari Napoli untuk Garnancho.
Kedatangan Amorim membuat Alejandro Garnacho jadi jarang dimainkan dan lebih banyak duduk di bangku cadangan. Ia lebih sering dipilih menjadi starter ketika Manchester United masih ditangani oleh Erik Ten Hag.
Performa Manchester United yang tak kunjung membaik setelah kedatangan Amorim pun membuat pelatih asal Portugal itu ingin menjual beberapa pemain untuk menambah amunisi baru yang bisa memperkuat timnya di sisa musim ini.
Kebijakan pemilik baru Manchester United membuat tim yang punya 20 gelar Liga Inggris harus menjual pemain terlebih dulu untuk bisa mendatangkan pemain. Menjual Garnacho bisa jadi opsi realistis bagi Amorim untuk menambah dana transfer yang terbatas itu.
Tawaran dari Napoli untuk Garnacho
Garnacho yang kehilangan tempat di starting eleven MU nampaknya sudah berada di ambang pintu keluar dari Old Trafford. Pasalnya Napoli mengirimkan tawaran kepada Manchester United untuk memboyongnya ke Naples.
Tawaran ini juga cukup menggiurkan bagi Manchester United yang perlu untuk menjual pemain untuk mendapatkan dana segar. Dana segar penjualan Garnacho nantinya akan digunakan untuk menambah amunisi baru untuk memperkuat skuad yang ditangani Ruben Amorim.
Menurut laporan Gaston Edul, Garnacho selangkah lagi tinggalkan Manchester United meskipun tawaran dari Napoli sebesar 45 juta euro belum diterima secara resmi. Napoli merupakan klub yang paling serius untuk mendatangkan Garnacho selepas kepergian Kvaratskhelia ke PSG.
Chelsea dikabarkan juga turut berminat untuk mendatangkan Garnacho namun hingga berita ini dibuat, Chelsea belum mengajukan tawaran konkrit. Meskipun agen Garnacho sempat tertangkap kamera sedang menonton pertandingan Chelsea di Stamford Bridge.
Jika berhasil menjual Garnacho ke Napoli, Manchester United tidak hanya mendapatkan dana segar untuk belanja pemain baru tapi juga mendapatkan keuntungan secara finansial.
Garnacho tercatat sebagai pemain “homegrown” di Manchester United sehingga uang hasil penjualannya dihitung sebagai keuntungan murni yang bisa membantu Manchester terbebas dari aturan pengeluaran Liga Inggris.
Ikuti terus berita bola terkini dan prediksi pertandingan akurat hanya di goalmedia.co! Yuk pantau terus berita terbaru dari kami dan jangan ketinggalan. Jangan lupa download aplikasi Goal Media untuk mendapatkan berita terkini dan prediksi pertandingan yang akurat!
Referensi: Bola.net