Piala Dunia 2022: Rekor 36 Laga Tanpa Kalah Argentina Putus

Piala-Dunia-2022

Piala Dunia 2022 telah resmi dimulai pada 20 November 2022 di Qatar yang menjadi tuan rumah. Dibuka dengan laga tuan rumah antara Qatar vs Ekuador, piala dunia kali ini hadi dengan penuh kejutan istimewa.
Argentina menjadi salah satu negara yang difavoritkan jadi juara piala dunia tahun ini karena menyajikan performa luar biasa. Pasukan Messi dkk. membawa bekal apik saat memulai pagelaran Piala Dunia di Qatar.
Namun, partai pembuka Argentina harus tumbang di tangan Arab Saudi dengan skor tipis 1-2. Rekor Argentina harus diputuskan oleh negara Arab Saudi yang menjadi sejarah baru dalam pagelaran piala dunia.

Argentina Kalah di Laga Pertama Piala Dunia 2022

Lionel Messi dkk. dianggap jadi negara unggulan yang berpotensi menjuarai turnamen paling bergengsi empat tahunan ini. Performa Argentina sangat mentereng ternyata harus kalah di laga pertama pildun.
Sebelum masuk sebagai kontestan Piala Dunia tahun ini, Argentina berhasil menjadi juara Copa Amerika 2020. Bahkan sampai sekarang Argentina berhasil mencatatkan rekor 36 laga tanpa mengalami hasil kekalahan sama sekali.
Melihat Arab Saudi bukan menjadi unggulan bahkan diprediksi akan dikalahkan secara mudah oleh pasukan Messi CS. Pertandingan berlangsung di Lusail Stadium ini berjalan cukup keras sampai Tim Tango harus kalah.
Sebelumnya, Argentina mencatatkan rekor 36 laga tanpa kalah berawal dari tahun 2019 berakhir pada bulan November 2022. Pukulan telak dirasakan skuad Tim Tango karena harus menjalani misi berat di Qatar.
Menjadi unggulan pada pagelaran World Cup 2022, membuat permainan Argentina tetap bagus. Namun sayangnya laga yang dimainkan vs Arab Saudi memang berjalan alot sampai akhirnya tidak mampu memenangkan laga.
Piala Dunia 2022 mencatatkan sejarah baru bahwa Arab mampu memenangkan laga melawan Argentina untuk pertama kalinya. Putusnya rekor Argentina merupakan hasil pahit yang dirasakan saat membuka laga Piala Dunia.

Argentina Wajib Sapu Bersih Dua Laga untuk Lolos 16 Besar

Bagi pencinta sepak bola di seluruh penjuru dunia pasti ingin melihat Lionel Messi sebagai pemain terbaik mengangkat trofi piala dunia. Mengingat Tim Tango pernah mencicipi partai final Piala Dunia 2014.
Kekalahan melawan Jerman pada laga final piala dunia tahun 2014 membuat impian Messi dkk. kandas. Piala dunia edisi ini menjadi kesempatan terakhir bagi Messi jika ingin keluar sebagai juara.
Hasil mengejutkan Tim Tango akan menanggung beban besar yaitu wajib menyapu bersih 2 laga terakhir. Partai berikutnya Argentina akan menghadapi Meksiko dan Polandia yang menjadi pesaing di Grup C.
36 laga tanpa kekalahan ditumbangkan begitu saja menjadikan Argentina gagal menyalip rekor Italia dengan 37 pertandingan tidak kalah. Rekor Italia tersebut berlangsung tahun 1993 sampai 1996 masih belum tergoyahkan.
Apabila Anda ingin mendapatkan berita terbaru seputar Piala Dunia Qatar 2022, langsung saja mengunduh aplikasi GOALMEDIA lewat Google Play Store. Banyak informasi menarik Piala Dunia 2022 kami sajikan bagi penikmat sepak bola.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *