web-Ibukota

Goal Media

Tim Ibu Kota dalam dunia sepakbola biasanya bisa menjadi representasi kekuatan dalam sebuah kompetisi baik itu di skala domestik maupun kontinental. Beberapa tim yang berasal dari Ibu Kota bahkan menyandang status sebagai tim terbaik di dunia.

PSG atau Paris Saint German sebenarnya merupakan tim yang bisa dibilang biasa saja dalam hal prestasi meski dia berada di pusat ibu kota negara Prancis. Pamornya kalah dengan Marseille, Lyon bahkan mungkin St. Etteine. Namun seiring kedatangan Nasser Al Khelaifi pada medio 2012, Les Parisiens bertransformasi menjadi tim yang menakutkan. Sokongan dana yang lumayan besar kepada tim membuat banyak pemain dan pelatih kelas dunia merapat ke Paris. Hingar bingar sepakbola Prancis yang lama tertutup kini kembali menyala seiring banyaknya bintang yang merapat dan memberikan prestasi kepada tim. Sejak diakuisisi, PSG sukses merajai domestik. Mereka mampu memenangkan 7 gelar Liga, 6 Piala Pranics, 6 Piala Liga Prancis dan 8 Piala Super Prancis. Bahkan, dua musim lalu, mereka juga sukses melanggeng ke final Liga Champions.

Real Madrid pasca perang dunia kedua sukses menjadi representasi raja Franco. Ia menjadikan Los Blancos sebagai kendaraan politiknya dan membuat tim langsung bertansformasi menjadi salah satu tim yang menakutkan sampai hari ini. 14 Trofi UCL ada puluhan gelar di liga spanyol adalah sebuah bukti dari kebesaran Real Madrid. Daya pikat Real Madrid sebagai old money di dunia sepakbola terasa sangat mengintimidasi siapapun, kecuali pemain Barcelona, sudah barang tentu ingin merasakan menjadi bagian dari Real Madrid yang seakan menggaransi setiap tahunnya mereka bisa bersaing mendulang gelar juara di lintas kompetisi.

Glasgow Celtic merupakan salah satu tim besar dari Skotlandia. Mereka adalah satu – satunya tim dari Liga Skotlandia yang pernah mendapatkan Liga Champions di tahun 1967. Di liga domestik, Celtic sudah memiliki 51 gelar. Mereka pernah 9x berturut – turut menjadi juara di Liga Skotlandia. Prestasi Celtic hanya mampu disaingi oleh rival abadi mereka, Glasgow Rangers. Sampai saat ini, kedua tim masih bersaing untuk terus menjadi yang terbaik

Boca Junior adalah klub raksasa di Amerika Latin, Boca berasal dari Buenos Aires dan sukses menjadi tim yang disegani di sana dan juga dunia. Boca merupakan tempat dimana Diego Maradona dibesarkan. Selain Maradona, Boca juga banyak menciptakan nama – nama besar di sepakbola seperti Gabriel Batistuta, Juan Roman Riquelme hingga Carlos Tevez.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *