Home » Berita Bola Terkini » Rekap Hasil Pertandingan Liga Inggris 14-15 September 2024

Rekap Hasil Pertandingan Liga Inggris 14-15 September 2024

Rekap Hasil Pertandingan Liga Inggris 14-15 September 2024

AP Photo/Scott Heppel

Hasil Pertandingan Liga Inggris Tadi Malam

Goal Media – Ketinggalan laga liga Inggris semalam? Simak rekap hasil pertandingan liga Inggris 14-15 September 2024 selengkapnya di Goal Media!

Liga Inggris tadi malam memberikan aksi dan tontonan seru bagi penggemar sepakbola. Mulai dari duo Manchester yang kompak menang, Liverpool yang tumbang, sampai Chelsea yang menang dengan susah payah.

Lalu juga ada Arsenal yang mampu keluar sebagai pemenang di kandang Tottenham Hotspurs pada laga yang bertajuk North London Derby.

Serta masih banyak pertandingan-pertandingan lainnya yang dimainkan tadi malam. Kami akan merekap semua pertandingan liga Inggris yang dimainkan tadi malam Sabtu dan Minggu 14-15 September 2024.

Simak rekap hasil pertandingan liga Inggris 14-15 September 2024 tadi malam selengkapnya di bawah ini.

Hasil Pertandingan Liga Inggris

Southampton 0 – 3 Manchester United
Matthijs de Ligt 35′, Marcus Rashford 41′, Alejandro Garnacho 90+6

Liverpool 0 – 1 Nottingham Forest 
Callum Hudson Odoi 72′

Manchester City 2 – 1 Brentford
Erling Haaland 19′, 32′ – Yoane Wissa 1′

Fulham 1 – 1 West Ham
Raul Jimenez 24′ – Danny Ings 90+5

Crystal Palace 2 – 2 Leicester City
Jean-Philippe Mateta 47′, 90+2′ (P) – Jamie Vardy 21′, Stephy Mavididi 46′

Brighton Hove and Albion 0 – 0 Ipswich Town

Aston Villa 3 – 2 Everton
Ollie Watkin 36′, 58′; Jhon Duran 76′ – Dwight McNeill 16′, Dominic Calvert-Lewin 27′

Bournemouth 0 – 1 Chelsea
Nkunku 86′

Tottenham 0 – 1 Arsenal
Gabriel 64′

Wolves 1 – 2 Newcastle
Mario Lemina 36′ – Fabian Schar 75′, Harvey Barnes 60′

Manchester City Kokoh di Puncak, Liverpool Tertahan

Rekap Hasil Pertandingan Liga Inggris 14-15 September 2024
AP Photo/Alastair Grant

Dengan hasil ini Manchester City kokoh di puncak klasemen dengan jarak tiga poin dengan posisi kedua yaitu Arsenal yang baru saja menumbangkan Tottenham di North London Derby.

Liverpool yang kalah di kandang sendiri harus puas turun ke posisi tiga klasemen sementara dengan sembilan poin yang menyamai Arsenal di peringkat ketiga.

Manchester United dan Chelsea merangsek naik ke papan tengah dengan kemenangan semalam. Nottingham Forest, Brighton dan Aston Villa masuk ke zona Eropa.

Ikuti terus berita bola terkini dan prediksi pertandingan akurat hanya di goalmedia.co! Yuk pantau terus berita terbaru dari kami dan jangan ketinggalan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *