Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Goal media - Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Rangkuman Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Goal Media – Hasil pertandingan tadi malam dari laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL memberikan hasil yang mengejutkan.

Beberapa diantaranya seperti tren negatif Brazil kembali berlanjut setelah dikalahkan oleh Paraguay, sedangkan 12 kemenangan beruntun Argentina dihentikan oleh Kolombia.

Semuanya akan kami rangkum dalam hasil pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona CONMEBOL Rabu (11/09/2024).

Simak hasil pertandingan para tim-tim Zona CONMEBOL tadi malam dalam memperebutkan tiket ke Piala Dunia 2026.

Paraguay Kalahkan Brazil

Goal media - Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Brazil melanjutkan rentetan hasil buruk setelah menelan kekalahan dari Paraguay dengan skor 0-1 dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 Rabu, (11/09/2024).

Hasil ini membuat Brazil tertahan di posisi kelima dengan hanya mengoleksi 10 poin dari 8 laga. Brazil hanya mampu menang sekali dari lima pertandingan terakhir.

Sementara Paraguay naik ke posisi ketujuh klasemen dengan koleksi sembilan poin hanya terpaut satu poin dari Brazil yang berada di peringkat lima.

Tendangan trivela dari Diego Gomez pada menit ke-20 menjadi satu-satunya gol yang tercipta pada laga ini.

Brazil berusaha keras untuk mencetak gol dengan terus menyerang lini pertahanan Paraguay namun skor 1-0 bertahan sampai peluit akhir pertandingan.

Berkat gol cantik Diego Gomez ini Paraguay berhasil meraih poin penuh di depan pendukungnya sendiri yang memadati Estadio Defensores del Chaco, Asuncion.

Kolombia Hentikan 12 Kemenangan Beruntun Argentina

Goal media - Hasil Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Pada pertandingan lain, 12 kemenangan beruntun Argentina akhirnya terhenti setelah Kolombia berhasil memenangkan pertandingan dengan skor 2-1.

Laga ini dimainkan di Stadion Metropolitano Roberto Melendez, Baranquilla, Selasa (11/09/2024).

Argentina yang belum bisa diperkuat kaptennya yakni Lionel Messi karena cedera sangat terlihat dari permainan melawan Kolombia.

La Albiceleste terlihat seperti kehilang seorang pemimpin dan magis dari seorang Lionel Messi.

Meskipun begitu, Argentina tetap menciptakan beberapa peluang penting sepanjang laga. Beberapa peluang Argentina dari Alvarez dan De Paul sayangnya belum bisa dikonversi menjadi gol.

Gol Kolombia baru tiba ketika laga berjalan 25 menit melalui sundulan Yerson Mosquera menerima umpan manis dari James Rodriguez.

Babak kedua baru berjalan 3 menit, Argentina mampu menyamakan keunggulan lewat gol Nicolas Gonzalez usai memanfaatkan blunder James Rodriguez.

Kolombia menambah keunggulan dari titik putih yang dieksekusi dengan sempurna oleh James Rodriguez pada menit ke-56.

Penalti diberikan oleh wasit setelah mengecek VAR setelah pelanggaran yang dilakukan Nicolas Otamendi kepada Daniel Munoz.

Dengan hasil ini Kolombia berhasil naik ke posisi kedua dengan 16 poin dari delapan pertandingan pada klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL.

Sementara bagi Argentina hasil ini tidak berpengaruh karena masih ada di puncak klasemen dengan koleksi 18 poin dari delapan pertandingan.

Hasil Lengkap Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia CONMEBOL

Paraguay

1 – 0Brazil

Kolombia

2 – 1 

Argentina

Venezuela 

0 – 0 

Uruguay

Ekuador

1 – 0 

Peru

Chile 1 – 2

Bolivia

Pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona CONMEBOL selanjutnya akan dimainkan pada  11 Oktober 2024.

Download aplikasi Goal Media untuk berita terkini dan terhangat seputar sepakbola dari dalam dan luar negeri!

[maxbutton id=”1″ url=”https://play.google.com/store/apps/details?id=com.infobola.id&pli=1″ text=”Download GoalMedia” ]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *