Hasil Pertandingan Australia VS Denmark Piala Dunia 2022

Hasil-Pertandingan-Australia-vs-Denmark-Piala-Dunia-2022

Goalmedia – Pertandingan antara Australia vs Denmark baru saja selesai digelar pada Rabu (30/11/2022) malam tadi. Pada matchday 3 Grup D Piala Dunia 2022 ini, Denmark harus mengakui keunggulan Australia dan tersingkir dari ajang tersebut.

Australia bertemu dengan Denmark di Al Janoub Stadium. Pada pertandingan tersebut, sebenarnya Denmark mendominasi dalam penguasaan bola. Akan tetapi, mereka kesulitan menembus pertahanan Australia karena Socceross bermain cukup efektif saat menyerang.

Satu-satunya gol yang tercipta dalam pertandingan tersebut dicetak oleh Mathew Leckie. Dengan hasil pertandingan hari ini, Australia naik ke posisi dua klasemen Grup D Piala Dunia 2022 sedangkan Dermark harus rela angkat kaki.

Jalannya Pertandingan Australia vs Denmark Babak Pertama

Sejak kick off babak pertama, kedua tim langsung bermain secara positif. Keduanya langsung bermain agresif untuk mencari celah dari pertahanan lawan. Akan tetapi, tidak berapa lama Denmark mulai mampu mendominasi penguasaan bola.

Pada menit ke 19, Maehle berhasil mengumpankan bola ke dalam kotak penalti. Namun sayangnya bola tersebut masih berbelok arah mengenai Souttar dan justru mengarah ke garang. Ryan beraksi cepat untuk mencegah bola masuk ke gawang Australia.

Pada menit ke 41 giliran Socceross mendominasi penguasaan bola. Akan tetapi hal tersebut tidak berlangsung lama. Duke mencoba mengambil kesempatan melakukan tembakan dan digagalkan oleh Schmeiche. Hasil pertandingan 0 – 0 bertahan hingga babak pertama selesai.

Jalannya Pertandingan Australia vs Denmark di Babak Kedua

Memasuki babak kedua, tim sama-sama mengganti strategi permainan. Australia kemudian mendapatkan peluang di menit 48 akan tetapi tembakan Irvine masih melesat jauh dari sasaran gawang Denmark sehingga tidak berhasil membuah gol.

Duel kedua tim berlangsung cukup a lot karena sama-sama kesulitan untuk mengkekspresikan peluang berbahaya. Akan tetapi di menit ke 60, Australia berhasil membobol gawang Denmark Mathew Leckie mendapatkan umpan terobosan dari McGree.

Kemudian taktik tersebut pada akhirnya berhasil melepaskan tembakan ke gawang lawan. Tertinggal 0 – 1 dari pertandingan membuat Denmark berusaha semakin keras untuk mengejar ketertinggalan.

Di menit ke 71, Denmark merasa layak untuk mendapatkan penalti karena Dolberg melanggar lawan. Namun sayangnya, ia sudah berada dalam posisi offside. Di menit ke 88, tembakan keras dari Dolberg masih bisa diblok dengan baik oleh Souttar.

Akan tetapi, bola jatuh ke kaki Bah sehingga langsung dilesatkan tembakan. Meski begitu, bola masih melenceng ke samping kiri gawang Australia. Hal itu cukup menjadi sorotan di dalam pertandingan antara kedua timnas.

Untuk mendapatkan berita terbaru mengenai Piala Dunia 2022, Anda bisa lekas mengunduh aplikasi GOALMEDIA yang sudah tersedia di Google Play Store. Dengan begitu, Anda tidak akan tertinggal dengan berita terbaru dan prediksi-prediksi lainnya.

Sampai akhir pertandingan, Denmark tidak berhasil mengejar ketertinggalan dari Australia. Akhirnya laga pertandingan Australia vs Denmark harus berakhir dengan skor 0 – 1 untuk kemenangan Australia dan Socceross berhasil melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2022.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *