Instagram TikTok Youtube PlayStore

Prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025

Prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025

(c) getty images

Real Sociedad akan menjamu Manchester United dalam babak 16 besar Liga Europa 2024/2025. Simak prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025.

Goal Media – Manchester United akan mencoba bangkit setelah tersingkir di FA Cup kala menghadapi Real Sociedad di babak 16 besar Europa League. Laga ini akan digelar di stadion Reale Arena pada Jumat, 7 Maret 2025 yang disiarkan langsung di platform live streaming Vidio.

Kedua tim melalui jalan yang berbeda dalam menembus babak 16 besar. Real Sociedad harus melalui babak playoff menghadapi Midtjylland dengan unggul agregat 7-3. Sedangkan Manchester United lolos otomatis ke babak 16 besar setelah masuk delapan besar klasemen Europa League.

Laga ini bisa jadi kesempatan untuk Ruben Amorim dan anak asuhnya untuk kembali meraih kemenangan setelah tersingkir dari FA Cup secara dramatis melawan Fulham. Kebetulan tim asal Spanyol itu sedang mengalami fase sulit dalam beberapa laga terakhirnya.

Mampukah Manchester United mencuri keunggulan pada leg pertama melawan Real Sociedad? Simak prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025 versi Goal Media selengkapnya di bawah ini.

Prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025 Jitu dan Akurat

Prediksi Real Sociedad vs Manchester United 7 Maret 2025
(c) getty images

Prediksi Susunan Pemain Real Sociedad vs Manchester United

Real Sociedad (4-1-4-1): Remiro; Aramburu, Zubeldia, Aguerd, Munoz; Zubimendi; Kubo, Mendez, Sucic, Barrenetxea; Oyarzabal.

Pelatih: Imanol Alguacil

Manchester United (3-4-2-1): Onana; Yoro, De Ligt, Mazraoui; Dalot, Casemiro, Fernandes, Dorgu; Zirkzee, Hojlund, Garnacho.

Pelatih: Ruben Amorim

Head to Head Real Sociedad vs Manchester United

5 pertemuan terakhir
04/11/22 – Real Sociedad 0-1 Manchester United (Liga Europa)
09/09/22 – Manchester United 0-1 Real Sociedad (Liga Europa)
26/02/21 – Manchester United 0-0 Real Sociedad (Liga Europa)
19/02/21 – Real Sociedad 0-4 Manchester United (Liga Europa)
06/11/13 – Real Sociedad 0-0 Manchester United (Liga Champions)

5 Laga terakhir kedua tim

Real SociedadManchester United
02/03/25 – Barcelona 4-0 Real Sociedad (Liga Spanyol)02/03/25 – Manchester United 1-1 Fulham (FA Cup) kalah adu penalti
27/02/25 – Real Sociedad 0-1 Real Madrid (Copa del Rey)27/02/25 – Manchester United 3-2 Ipswich Town (Liga Inggris)
24/02/25 – Real Sociedad 3-0 Leganes (Liga Spanyol)22/02/25 – Everton 2-2 Manchester United (Liga Inggris)
21/02/25 – Real Sociedad 5-2 Midtjylland (Liga Europa)16/02/25 – Tottenham 1-0 Manchester United (Liga Inggris)
17/02/25 – Real Betis 3-0 Real Sociedad (Liga Spanyol)08/02/25 – Manchester United 2-1 Leicester City (FA Cup)

Prediksi Skor Real Sociedad vs Manchester United

Manchester United sangat perkasa ketika bermain di pentas Eropa musim ini meskipun babak belur ketika bermain di kompetisi domestik. Real Sociedad bisa menjadi mangsa MU selanjutnya di pentas Eropa, terlebih tuan rumah sedang dalam performa yang kurang baik.

Tapi meskipun Real Sociedad sedang mengalami penurunan performa, tim ini bukanlah tim yang mudah dikalahkan. Terlebih Manchester United belum menemukan striker yang tajam di depan gawang yang tidak bisa ditemukan dalam diri Zirkzee dan Hojlund.

Manchester United masih akan bergantung kepada Bruno Fernandes yang bisa mengontrol tempo permainan. Apabila Bruno memainkan pertandingan terbaiknya, kemungkinan besar Setan Merah akan menjadi pemenang pada laga ini.

Prediksi skor: Real Sociedad 1-1 Manchester United

Ikuti terus berita bola terkini dan prediksi bola akurat hanya di goalmedia.co! Yuk pantau terus berita terbaru dari kami dan jangan ketinggalan. Jangan lupa download aplikasi Goal Media untuk mendapatkan berita terkini dan prediksi pertandingan yang akurat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *