Home » 7 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

7 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia

goalmedia - Calon Pemain Naturalisasi Timnas

Calon Pemain Naturalisasi Timnas

Goal Media: PSSI kembali bergerak untuk memperkuat Timnas Indonesia dengan mendatangkan calon pemain naturalisasi Timnas. 

Kali ini, ada tujuh pemain keturunan yang sedang didekati oleh PSSI, dengan harapan bisa segera bergabung dan memperkuat skuad Garuda. 

Rencana ini semakin nyata menjelang kalender internasional FIFA pada bulan September mendatang. 

Informasi ini dibenarkan oleh Arya Sinulingga, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI. Ia menjelaskan bahwa para pemain tersebut akan datang ke Indonesia pada saat jeda internasional tersebut.

goalmedia - Calon Pemain Naturalisasi Timnas

Namun, Arya belum bersedia mengungkapkan siapa saja pemain yang sedang dalam proses naturalisasi ini. 

Hal ini menimbulkan spekulasi di kalangan penggemar sepak bola tanah air, dengan berbagai nama pemain keturunan yang memiliki darah Indonesia mulai dikaitkan dengan rencana ini. 

Berikut ini adalah tujuh calon pemain naturalisasi Timnas yang sedang didekati oleh PSSI.

1. Mees Hilgers

Nama Mees Hilgers sudah lama masuk dalam radar PSSI. Bek tengah berusia 23 tahun ini memiliki karier yang cukup cemerlang di Eropa dan pernah membela Timnas Belanda U-21 pada tahun 2022. 

Namun, hingga kini Hilgers belum menunjukkan minat yang serius untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Meskipun demikian, namanya terus menjadi perbincangan hangat setiap kali ada kabar mengenai naturalisasi pemain.

2. Ole Romeny

Ole Romeny, striker yang saat ini bermain untuk FC Utrecht, juga sering dikaitkan dengan proyek naturalisasi PSSI. Pemain berusia 24 tahun ini merupakan jebolan Timnas Belanda U-20 dan memiliki potensi besar untuk memperkuat lini depan Timnas Indonesia

goalmedia - Calon Pemain Naturalisasi Timnas

Dengan bakat yang dimilikinya, Romeny bisa menjadi tambahan yang signifikan untuk Tim Garuda jika ia bersedia menjadi bagian dari skuad.

3. Mauro Zijlstra

Mauro Zijlstra adalah nama lain yang mencuat dalam rumor naturalisasi. Striker muda berusia 19 tahun ini saat ini membela Volendam U-21 dan pernah berkarir di akademi Ajax U-17. 

Dengan usianya yang masih sangat muda, Zijlstra dipandang sebagai investasi jangka panjang untuk Timnas Indonesia. Dengan begitu, berharap proses naturalisasinya bisa segera terlaksana.

4. Kaya Symons

Kaya Symons, seorang bek kiri yang saat ini bermain untuk Vitesse, juga masuk dalam daftar calon pemain naturalisasi Timnas. 

Peluang pemain ini untuk dinaturalisasi mungkin sedikit lebih kecil dibandingkan pemain lain. Mengingat Timnas Indonesia sudah memiliki beberapa bek naturalisasi. Tetapi kehadiran Symons tetap menjadi opsi menarik untuk memperkuat lini pertahanan Garuda.

goalmedia - Calon Pemain Naturalisasi Timnas

5. Dion Markx

Dion Markx, gelandang muda yang sempat dipanggil ke Timnas Indonesia U-20, juga dikaitkan dengan rencana naturalisasi ini. 

Meskipun proses naturalisasinya belum berlanjut, potensi untuk kembali melanjutkan proses tersebut masih terbuka lebar.

Dion memiliki kemampuan teknis yang baik dan bisa menjadi aset berharga di lini tengah Timnas Indonesia. Ya ini jadi salah satu calon pemain naturalisasi Timnas.

6. Mauresmo Hinoke

Nama Mauresmo Hinoke juga masuk dalam radar PSSI. Pemain berposisi sayap kiri ini pernah memperkuat Timnas Indonesia U-20 di Toulon Cup 2024. 

Meskipun peluangnya untuk dinaturalisasi mungkin tidak sebesar pemain lain, kemampuannya di sisi sayap membuatnya tetap menjadi opsi menarik untuk memperkuat serangan Timnas Indonesia.

goalmedia - Calon Pemain Naturalisasi Timnas

7. Xavi Woudstra

Terakhir, Xavi Woudstra, seorang gelandang berusia 19 tahun yang saat ini bermain untuk SC Heerenveen U-21, juga disebut-sebut sebagai calon pemain naturalisasi Timnas. 

Woudstra memiliki karier yang cukup menjanjikan di Eropa dan sebelumnya pernah bertemu dengan pelatih Indra Sjafri. Jika proses naturalisasinya berjalan lancar, Woudstra bisa menjadi salah satu pilar di lini tengah Timnas Indonesia.

Ketujuh nama ini menjadi sorotan para penggemar sepak bola Indonesia yang berharap PSSI berhasil mengamankan talenta-talenta terbaik untuk memperkuat Timnas. 

Dengan jeda internasional yang semakin dekat, pengumuman resmi mengenai siapa saja yang akan dinaturalisasi diharapkan bisa segera terungkap.

Ikuti terus berita bola terkini dan prediksi pertandingan akurat hanya di goalmedia.co! Yuk pantau terus berita terbaru dari kami dan jangan ketinggalan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *